get app
inews
Aa Text
Read Next : Tim Hukum Pasangan Tina-Yuki Laporkan 2 Akun Medsos ke Polda Sulbar

GP Ansor Apresiasi Kesiapan Dini Polda Sulbar Atasi Kerawanan Pemilu

Jum'at, 04 November 2022 | 12:41 WIB
header img
Simulasi Sispamkota yang dilakukan oleh Polda Sulbar (Doc Ist)

MAMUJU, iNewsMamuju.id - Ketua Gerakan Pemuda (GP) Ansor Wilayah Sulawesi Barat (Sulbar) Sudirman AZ mengapresiasi kesiapan Polda Sulbar dalam menangani kerawanan yang terjadi saat Pemilu 2024.

Polda Sulbar, rabu 2/11/2022, telah menggelar simulasi Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) dalam rangka menghadapi kontijensi dan antisipasi gangguan Kamtibmas di Wilayah Sulbar jelang Pemilu 2024.

"Itu bagus, saya kira kita apresiasi soal cepat tanggap yang dilakukan oleh kepolisian tentunya Polda Sulbar soal simulasi dalam pengamanan Pemilu," jelas Sudirman via gaweannya. Jumat (4/11/2022).

la meyakini dengan segala kesiapan pihak kepolisian, potensi gangguan Pemilu 2024 bisa sejak dini diatasi.

Meski demikian, Sudirman mengatakan seluruh elemen masyarakat, terlebih kepada penyelenggara maupun peserta Pemilu untuk ikut terlibat menciptakan Pemilu yang damai.

"Kepolisian dengan segala kelebihan dan kekurangan yang dimiliki tidak bisa berdiri sendiri, tentunya keterlibatan dari elemen masyarakat dalam hal ini partai politik ataupu calon, tim sukses bersinergi untuk mengantisipasi gejolak yang terjadi," pungkasnya.

Editor : Lukman Rahim

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut