get app
inews
Aa Text
Read Next : Tim Hukum Pasangan Tina-Yuki Laporkan 2 Akun Medsos ke Polda Sulbar

Berbagi di Bulan Ramadan, Ditresnarkoba Polda Sulbar Bagi-bagi Takjil 

Kamis, 14 Maret 2024 | 19:35 WIB
header img
Dirresnarkoba Polda Sulbar Kombes Pol Cristian Rony Putra bersama jajarannya saat bagi-bagi takjil sambut bulan suci ramadan.Foto: Istimewa

MAMUJU, iNewsMamuju.id  -- Personel Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Sulbar memanfaatkan momen bulan Ramadan 2024, dengan berbagi takjil bagi pengguna jalan raya. Kamis 14 Maret 2024

Aksi itu dilakukan di ruas jalan Jendral Sudirman (depan KFC) dan  Jalan Martadinata Depan SPBU Simbuang di pimpin langsung Dirresnarkoba Kombes POl Dr.Christian Rony Putra S.I.K.,M.H bersama jajaranya.

Kombes Pol Cristian Rony Putra, mengatakan, kegiatan pembagian takjil ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat yang tengah melaksanakan ibadah puasa.

“Pembagian takjil yang dilakukan anggota kita, diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi Polri dengan masyarakat, serta selalu berusaha memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujarnya.

Ia berharap dengan adanya kegiatan ini dapat meningkatkan sinergi Polri bersama masyarakat, sehingga situasi Kamtibmas dapat tetap terjaga. Dan turut mengimbau kepada masyarakat pengguna jalan agar selalu disiplin dalam berkendara. 

"Apalagi di bulan Ramadan, biasanya arus lalu lintas saat menjelang berbuka puasa sangat ramai," ucap Kombes Pol Cristian Rony Putra.
 

Editor : A. Rudi Fathir

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut