Tidak Penuhi Kuota 30 Persen Caleg Perempuan, Semua Kandidat Bisa Gugur

Nur Mubarak
KPU pastikan parpol penuhi 30 persen caleg perempuan. Foto: Nur Mubarak

MAMUJU, iNewsMamuju.id - Koordinator Divisi Teknis Penyelenggaraan, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupten Mamuju, Ahmad Amran Nur menegaskan jika salah satu partai tidak memenuhi kuota 30 persen Calon Legislatif (Caleg) perempuan, maka dampaknya sangat berbahaya terhadap kandidat-kandidat lainnya.

Meski pun salah satu Dapil itu berisikan kandidat yang punya potensi mendulang suara yang banyak, apabila tak mencukupi kuota perempuan bisa saja tidak punya kesempatan untuk ikut berkompetisi pada pemilu yang akan datang alias gugur. 

"Kalau tidak memenuhi syarat 30 persen berpotensi tidak ada caleg di dapil daerah tersebut, kecuali dia siap mencoret atau mengkondisikan jumlah bakal calonnya agar tetap memenuhi syarat 30 persen kuota perempuan," tegas Ahmad Amran Nur. Jumat (28/4/2023). 

Keterwakilan perempuan dalam proses pendaftaran, minimal 30 persen dari jumlah caleg yang ada. Dan hal tersebut diatur dalam Undang-Undang (UU) Nomor: 7 tahun 2017 sehingga semua parpol harus mematuhinya. Amran menuturkan, apabila dalam satu dapil ada yang tidak memenuhi kuota 30 persen caleg perempuan, pihaknya akan menyerahkan ke pengurus partai. 

"Apakah mau mencoret sebagian caleg laki-lakinya atau tidak, kalau dia tidak mencoret maka dianggap bahwa dia belum memenuhi syarat, ketika di DCT juga masih seperti itu maka berpotensi tidak punya caleg di dapil itu," tuturnya. 

Amran menyampaikan, proses pendaftaran bakal caleg 2024 memiliki perbedaan dengan pemilu 2019.

"Inikan kita adakan sosialisasi pendaftaran calon legislatif untuk Pemilu 2024, berdasarkan PKPU 10, itu kita sarankan kepada partai politik agar proses pencalonan ini benar-benar dicermati karena berbeda dengan metode 2019, pemilu 2024 ini by sistem artinya proses pendaftaran diawali mengunggah dokumen persyaratan bakal calon DPR kabupaten kota di aplikasi Silon," tutupnya

Editor : Lukman Rahim

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network