JAKARTA, iNewsMamuju.id -- Tidak tersedianya blangko kartu tanda penduduk (KTP) elektronik sempat terjadi pada bulan Agustus – September 2022 dikarenakan sedang proses pencetakan. Di sisi lain permintaan perekaman dan pencetakan KTP El semakin banyak
Saat ini blangko KTP el kembali tersedia. Bahkan, pemerintah pusat telah mendistribusikan 3.1 juta blangko KTP-el ke semua provinsi.
“Saat ini sejak 5 Oktober blangko sudah tersedia kembali. Pemerintah pusat sudah mencetak lebih dari 3.1 juta keping,” ujar Dirjen Dukcapil Kemendagri Prof. Dr. Zudan Arif Fakrulloh, SH, MH keterangannya Jumat (6/10/2022).
Dirjen Zudan mengingatkan, bagi Kepala Dinas Dukcapil seluruh Indonesia yang blangko nya sudah menipis segera ambil.
“Kepada masyarakat tolong beri tahu saya kalau ada daerah yang blangko nya habis,” imbuhnya.
“Saat ini blangko tersedia cukup. Oleh karena itu yang belum membuat KTP el segera buat hubungi Dinas Dukcapil terdekat,” sambung Prof. Zudan.
Editor : A. Rudi Fathir