get app
inews
Aa Text
Read Next : Rutan Mamuju Rehabilitasi Sosial 20 Warga Binaan Pemasyarakatan

Sambut KTT G20, Kemenkumham Sulbar Jalan Sehat Bersama 

Jum'at, 21 Oktober 2022 | 21:29 WIB
header img
Jajaran Kemenkumham Sulbar jalan sehat untuk menyambut pelaksanaan KTT G20

MAMUJU, iNews,Mamuju.id – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sulawesi Barat, Faisol Ali menyebut, jajarannya begitu mendukung penyelenggaraan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20.

Rencananya KTT G20 akan dihelat di Bali, tanggal 15-16 November 2022. 

“Pegawai Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Barat antusias menyambut pelaksanaan G20 yang rencananya akan di laksanakan di Bali," katanya. Jumat (21/10/2022).

Menurut Faisol Ali, salah satu upaya yang dilakukan jajarannya dalam menggelorakan pelaksanaan KTT G20 melalui pelaksanaan jalan sehat bersama. Kegiatan itu juga sekaligus sebagai bentuk sosialisasi kepada masyarakat tentang kegiatan tersebut.

“Jalan sehat ini bertujuan guna menyemarakkan, mengkampanyekan dan mendukung penuh pelaksanaan G20," jelasnya.

Jalan sehat itu, berlangsung mulai dari halaman Kantor Wilayah Kemenkumham Sulbar menuju pintu III, lalu menuju bundaran Lanal Mamuju, kemudian kembali menuju pintu I Kantor Gubernur lalu finis kembali ke Halaman Kantor Wilayah. 

Kegiatan yang sama ini, juga dilakukan pada seluruh UPT dilingkungan Kemenkumham Sulbar di Provinsi Sulawesi Barat.

“Ini adalah salah satu tugas besar membawa pesan-pesan terhadap penyelenggaraan KTT G20, agar seluruh masyarakat mengetahui perhelatan besar yang dilaksanakan di Negara Indonesia” tuturnya.

Faisol Ali menambahkan, tidak hanya menggelar jalan sehat, juga dilakukan pembagian sticker KTT G20 kepada masyarakat, harapannya, kegiatan ini bisa dipahami, dimengerti dan harus dipublikasikan ke Masyarakat 

“Semoga apa yang kita lakukan hari ini memberikan dampak positif, sehingga acara KTT G20 dapat berjalan dengan sukses, dan masyarakat khususnya di Sulawesi Barat juga ikut mendukung kegiatan besar ini,” pungkasnya.

KTT G20 memiliki peran strategis dalam mengamankan pertumbuhan dan kemakmuran ekonomi global di masa depan. 

Anggota G20 mewakili lebih dari 80 persen PDB dunia, 75 persen perdagangan internasional, dan 60 persen populasi dunia. Dimulai pada tahun 1999 sebagai pertemuan menteri keuangan dan gubernur bank sentral, G20 telah berkembang menjadi pertemuan puncak tahunan yang melibatkan Kepala Negara dan Pemerintahan. 

Agenda G20 salah satunya pertemuan Sherpa (yang bertugas melakukan negosiasi dan membangun konsensus di antara para Pemimpin), kelompok kerja, dan acara khusus untuk diselenggarakan sepanjang tahun.

Editor : Lukman Rahim

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut