Legislator Perindo Apresiasi Kerja Cepat Polisi Ungkap Kasus Pembunuhan Gadis Mamasa

Syamsul Bahri
Anggota DPRD Sulbar Daniel Pundu mengapresiasi kerja cepat polisi mengungkap kasus pembunuhan gadis asal Mamasa. Foto: Lukman Rahim

MAMUJU, iNewsMamuju.id - Tak lebih dari 24 jam, Unit Resmob Satreskrim Polresta Mamuju berhasil menangkap Hasbullah, pelaku pembunuhan siswi asal Mamasa

Pelaku ditangkap dalam pelariannya di Pelabuhan Semayan Balikpapan, Kalimantan Timur, usai menghabisi nyawa korbannya. 

Anggota DPRD Sulbar Daniel Pundu mengapresiasi kerja cepat polisi dalam mengungkap kasus pembunuhan tersebut. 

"Saya mengapresiasi sekaligus ungkapan terimakasih kepada pihak kepolisian yang sudah bekerja maksimal sehingga dalam waktu yang sangat singkat menangkap pelaku," ucapnya. Rabu (14/6/2023). 

"Kapolres Mamasa juga tentunya dengan Pak Kapolda, karena begitu serius, begitu cepatnya melakukan gerakan untuk mengungkap sekaligus telah berhasil menangkap pelaku itu, seperti itu harapan masyarakat Mamasa secara keseluruhan, bahwa pada saat kejadian itu sangat mengharapkan kasus ini terungkap cepat dan itu telah dilakukan oleh pihak kepolisian dalam hal ini Polresta Mamuju dan tentunya Pak Kapolda kami juga ucapkan terimakasih atas langkah-langkah yang sudah dilakukan," jelasnya. 

Sebelumnya, warga Mamuju digegerkan dengan penemuan mayat di muara sungai di Jalan Arteri Kota Mamuju. Belakangan, korban diketahui bernama Hetni (16), pelajar SMU Mamasa, warga Desa Manababa, Kecamatan Tanduk Kalua, Kabupaten Mamasa.

Polisi bergerak cepat, tim Resmob Polresta Mamuju berhasil menangkap pelaku bernama Hasbullah alias Ullah alias Gepal di pelabuhan Semayang Balikpapan, Kalimantan Timur setelah melarikan diri. 

Editor : Lukman Rahim

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network