Kecelakaan Maut di Malunda Majene, Seorang Tenaga Medis Meninggal Dunia

Gidion Pasande
Kondisi Motor Korban Kecelakaan lalu lintas terjadi di jalan poros Majene-Mamuju KM 76, tepatnya di Lingkungan Sasende, Kelurahan Malunda, Kecamatan Malunda, pada Sabtu (8/3/2025) sekitar pukul 17.05 WITA. Foto: Ist

MAJENE, iNewsMamuju.id  - Kecelakaan lalu lintas terjadi di jalan poros Majene-Mamuju KM 76, tepatnya di Lingkungan Sasende, Kelurahan Malunda, Kecamatan Malunda, pada Sabtu (8/3/2025) sekitar pukul 17.05 WITA. Insiden ini mengakibatkan seorang perempuan warga setempat meninggal dunia.

Berdasarkan keterangan saksi, kecelakaan melibatkan dua kendaraan sepeda motor, yaitu Yamaha Vega bernomor polisi KT 5801 UN yang dikendarai oleh Nazaruddin (18), warga Dusun Tamalassu, Desa Kayuangin, Kecamatan Malunda, dan sepeda motor Yamaha bernomor polisi DC 3010 BY yang dikendarai oleh korban meninggal dunia, Nurhidayah (26).

Nurhidayah diketahui merupakan seorang tenaga medis yang bertugas di Puskesmas Malunda dan berdomisili di Lingkungan Kalorang, Kelurahan Lamungan Batu.

Kasat Lantas Polres Majene IPTU Abdul Madjid mengungkapkan kronologi kejadian, di mana korban sempat berhenti di sebelah selatan jalan dan hendak menyeberang ke arah timur. Saat tengah menyeberang, tiba-tiba dari arah selatan menuju utara datang sepeda motor Yamaha Vega yang dikendarai Nazaruddin dengan kecepatan tinggi sehingga menabrak korban.

Akibat kejadian ini, korban mengalami luka lecet pada dahi, pendarahan di kedua telinga, hidung, dan mulut, yang mengakibatkan korban meninggal dunia di tempat. Sementara itu, pengendara sepeda motor Yamaha Vega, Nazaruddin, mengalami luka lecet pada bibir atas, pipi kiri atas, tangan kiri, serta merasakan sakit di bagian dada.

"Kecelakaan ini terjadi pada sore hari dalam kondisi cahaya yang terang dan cuaca cerah. Jalan tempat kejadian merupakan jalan umum dengan dua jalur tanpa batas median, berupa jalan lurus beraspal," terang IPTU Abdul Madjid pada Sabtu malam.

Lebih lanjut, pihak kepolisian telah mengambil langkah-langkah seperti mendatangi tempat kejadian perkara (TKP), mengamankan barang bukti, mengatur arus lalu lintas di sekitar lokasi kejadian, mencari saksi, serta melakukan pengecekan terhadap korban di Puskesmas Malunda.

“Kami sedang mendalami penyebab kecelakaan ini dan mengimbau kepada seluruh pengguna jalan untuk selalu berhati-hati serta mematuhi rambu-rambu lalu lintas,” ujar IPTU Abdul Madjid.

Hingga saat ini, kasus kecelakaan tersebut masih dalam penanganan Satuan Lalu Lintas Polres Majene untuk penyelidikan lebih lanjut.

Editor : A. Rudi Fathir

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network