get app
inews
Aa Text
Read Next : Gegara Bakar Kuburan, Pria di Bunde Tikam Korbannya Hingga Meninggal Dunia

3 Hari Pencarian, Korban Terseret Arus Sungai Anusu Ditemukan Tim SAR

Minggu, 16 Oktober 2022 | 16:00 WIB
header img
Tim SAR Gabungan Berhasil Menemukan Korban Terseret Arus di Sungai Anusu.(Foto: Istimewa)

MAMUJU, iNewsMamuju.id -- Hari ketiga pencarian, tim SAR gabungan berhasil menemukan Aco (65), korban terakhir hilang diduga terseret arus Sungai Anusu Desa Rantedoda, Kecamatan Tapalang, Kabupaten Mamuju. Minggu (16/10/2022).

Korban ditemukan kondisi meninggal dunia pada pukul 09.30 WITA, sekita inir 3 kilometer dari tempat kejadian.

"Jasad korban langsung dievakuasi ke rumah duka," ungkap Kepala Kantor SAR Mamuju, Muh. Arif dalam dalam realesenya.

Dengan ditemukannya korban, maka Operasi SAR dinyatakan selesai dan diusulkan untuk ditutup. 

Kepada unsur SAR yang terlibat dikembalikan ke instansi organisasi masing-masing dengan diucapkan terima kasih atas kerjasamanya.

"Kami mengucapkan terimakasih kepada seluruh tim SAR gabungan yang melakukan aksi kemanusiaan ini termasuk warga sekitar yang turut membantu proses pencarian sejak hari pertama kejadian hingga sekarang," pungkas Arif.

Editor : A. Rudi Fathir

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut