get app
inews
Aa Text
Read Next : BREAKING NEWS: Terlibat Kasus Korupsi, Polres Polman Tahan Keluarga Dekat Bupati Andi Ibrahim Masdar

Target Nasabah Bank, Polisi Ungkap Cara Pelaku Pecahkan Kaca Mobil

Kamis, 09 Maret 2023 | 13:27 WIB
header img
Polisi saat menangkap pelaku pecah kaca mobil. Foto: Istimewa

MAMUJU - Polisi berhasil menangkap 2 pelaku pencurian dengan cara memecahkan mobil di Kota Mamuju. Keduanya merupakan residivis asal Makassar. 

Pengungkapan kasus pencurian ini menjadi atensi Kapolda Sulbar Irjen Pol Verdianto Iskandar Bitticaca karena ulah pelaku sangat meresahkan masyarakat. 

Kapolres Polman AKBP Agung Budi Leksono menjelaskan cara pelaku menjalankan aksinya. 

Dimana pelaku mengikuti nasabah Bank yang akan menabung atau mengambil uang. 

Setelah tiba di Tempat Kejadian Perkara (TKP), pelaku memecahkan kaca dengan alat bekas pecahan busi. 

"Pelaku itu adalah 2 orang, yang bersangkutan, kronologisnya pelaku selalu mengikuti nasabah-nasabah bank yang akan menabung maupun mengambil uang", terang Kapolres Polman. Kamis (8/3/2023). 

"Nasabah-nasabah itu yang membawa bingkisan besar, uang besar diikuti kemudian ke TKP, sampai ke TKP dilakukan pecah kaca, dan dia sudah siap semua. Seperti pecah kaca, alat buktinya bekas pecahan busi dicampur ludah kemudian dilemparkan ke kaca mobil", sambungnya. 

Lanjut kata, Kapolres, menyampaikan, 2 orang yang diringkus merupakan residivis asal Makassar yang beroperasi di Polewali Mandar. 

"Yang bersangkutan adalah residivis pelaku Makassar. Dia orang Makassar kemudian beroprasi di Polewali Mandar. Yang bersangkutan juga melakukan oprasionalnya di BRI Polewali Mandar," ungkapnya. 

"Jadi intinya pengungkapan ini atensi Kapolda (Sulbar), beliau perintahkan untuk segera ungkap, kemudian kita lakukan pendalaman, penyelidikan. Dari pelaku itu sudah mentransfer sebagian uangnya ke anak dan istrinya di Makassar. Kedua pelaku itu sudah residivis di Resmob Makassar," terang Kapolres Polman.

Editor : Lukman Rahim

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut