get app
inews
Aa Text
Read Next : PMII Mamuju Kritisi Rencana Pengembangan Food Estate

Peringati Harlah ke-63: PMII Sulselbar akan Gelar Buka Puasa dengan Alumni

Minggu, 02 April 2023 | 18:23 WIB
header img
Logo Harla Ke 63 PMII. Foto: Istimewa

JAKARTA, iNewsMamuju.id -- Sama seperti bulan Ramadhan tahun lalu, kader Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) yang tergabung dalam Pengurus Besar (PB) akan menyelenggarakan buka puasa bersama dengan Alumni PMII asal Sulawesi Selatan dan Barat. 

Hari ini diadakan rapat pembentukan panitia yang dipimpin langsung oleh Sahabat Arsyad dan Fathullah Syahrul selaku Badan Pengurus Harian (BPH) PB PMII asal Sul-Sel. Turut hadir Ketua Pengurus Koordinator Cabang (PKC) SulBar, Hamka.

Dalam rapat tersebut, disepakati Sahabat Canwan sebagai Ketua Panitia, Asrizal Sekretaris Panitia dan Andi Fitrah selaku Bendara Panitia. 

Ketua Panitia, Canwan mengatakan, bahwa buka puasa bersama tersebut adalah momen silaturahim dengan para Alumni PMII asal Sulselbar sekaligus perayaan Hari Lahir (Harlah) PMII ke-63. 

"Kita akan menyampaikan potensi Sumber Daya Manusia (SDM) kader PMII asal Sulselbar kapada Alumni. Tujuannya adalah untuk membuka ruang akselerasi bagi kader-kader PMII di Ibu Kota" ungkap Canwan. 

Selain itu, Arsyad juga memaparkan bahwa ada beberapa buah pikir yang sudah dihasilkan oleh kader PMII di Jakarta. 

"Kader PMII di Jakarta telah berhasil menggagas konsep strategis melalui pembentukan lembaga seperti Forum Demokrasi Milenial (FDM), Forum Strategis Pembangunan Sosial (FORES) dan Kantor Jasa Akuntansi Lembaga Profesi Ekonomi dan Keuangan" terangnya. 

Ditambahkan oleh Fathullah Syahrul, yang akrab disapa Ullah bahwa kegiatan buka puasa tersebut selain dari momentum silaturahim, nantinya juga akan membahas terkait pendidikan, yang outputnya adalah bagaimana peluang kader-kader PMII di bidang pendidikan.

"Silaturahim akbar ini akan membahas juga soal pendidikan dan peluang beasiswa pascasarjana bagi kader PMII asal SulSelBar di Jakarta" tutupnya.

Editor : A. Rudi Fathir

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut