MAMUJU, iNewsMamuju.id - Kapolsek Kalumpang Iptu Muhammad Yusuf Bahar terjun langsung melaksanakan pengawalan dan pengamanan mobilisasi alat berat dari Dinas Pekerjaan Umum (PU) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) menuju lokasi longsor yang menutup akses tiga desa di Kecamatan Kalumpang, Kabupaten Mamuju. Senin (3/4/2023).
Kegiatan pengawalan dan pengamanan tersebut bertujuan untuk mengantisipasi adanya gangguan keamanan selama mobilisasi.
"Kami bersama dengan kepala Desa Siraun menjemput alat berat dari provinsi.
Dimana alat berat tersebut berada di Kanang - kanang, Kecamatan Kalukku," tutur Iptu Muhammad Yusuf, saat dihubungi media ini.
Selain itu, pengawalan juga mengantisipasi potensi aksi spontanitas pro kontra dari warga sekitar dan mengantisipasi kemungkinan tidak setuju dengan kegiatan mobilisasi tersebut.
"Sempat ditahan oleh warga sekitar karena warga tersebut ingin jalannya di perbaiki. Sekitar jam 05.00 WITA dini hari alat baru bisa keluar dan langsung dibawa ke Kalumpang," ungkap Kapolsek.
Dia mengaku bersyukur, setelah melalui proses negosiasi dengan warga sekitar, akhirnya alat berat bisa dilepaskan untuk dibawa ke lokasi longsor di Kalumpang.
"Ini sementara perjalanan menuju ke Kalumpang," sambungnya lagi.
Dia berharap, selama pelaksanaan pengawalan dan pengamanan berjalan dengan lancar serta situasi aman kondusif sampai ke lokasi longsor. Sehingga, akses jalan menuju tiga desa yakni Desa Siraun, Salumakki dan Lasa' segera tertangani dengan baik, agar aktivitas lalulintas warga dalam memenuhi kebutuhannya kembali berjalan seperti biasanya.
Editor : Lukman Rahim