MAMUJU, iNewsMamuju.id - PW Fatayat NU Sulawesi Barat melalui Forum Daiah Fatayat NU (FORDAF) akan mengadakan Festival Daiah pada tanggal 28-29 Desember 2024 di Mall Matos, Mamuju.
Acara ini merupakan program akhir tahun yang dirancang untuk meningkatkan kemampuan dai dan daiah, terutama para pemula.
Berbagai lomba menarik akan digelar dalam Festival Daiah ini:
Lomba Kultum
Terbuka bagi muslimah usia 20-45 tahun, dengan durasi maksimal 7 menit. Tema lomba adalah "Akhlak: Cahaya dalam Perjalanan Menuju Peradaban Sejati."
Informasi lebih lanjut, hubungi Zahra di 0823-4669-9976.
Lomba Qasidah Rebana
Peserta adalah kelompok muslimah usia 20-45 tahun, terdiri atas 8-12 orang per tim. Setiap kelompok akan membawakan dua lagu, yaitu lagu wajib dan pilihan. Informasi lebih lanjut, hubungi Sahabat Lisna di 0812-4322-2560.
Lomba Bercerita Kisah 25 Nabi dan Rasul
Dikhususkan untuk anak-anak usia 7-12 tahun, lomba ini berdurasi maksimal 5 menit. Peserta diwajibkan berbusana muslim. Informasi lebih lanjut, hubungi Fatma di 0813-5519-8368.
Lomba Kalindaqdaq Religi
Terbuka untuk umum, lomba ini diikuti oleh kelompok beranggotakan 3-5 orang. Durasi maksimal penampilan adalah 7 menit, dan peserta diwajibkan mengenakan kostum adat. Informasi lebih lanjut, hubungi Lia di 0823-3538-9399.
Ketua PW Fatayat NU Sulbar, Imelda Adhiyanti, mengungkapkan bahwa kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga upaya untuk mensosialisasikan lembaga FORDAF Sulawesi Barat yang telah terbentuk.
“Festival Daiah sebagai ajang syiar dan syair menuju peradaban yang mulia dan sekaligus mensosialisasikan lembaga FORDAF (Forum Daiyah Fatayat NU) Sulawesi Barat yang telah terbentuk,” ujar Imelda.
Jangan lewatkan kesempatan untuk menyaksikan atau berpartisipasi dalam Festival Daiah 2024 ini! Mari bersama-sama meriahkan syiar menuju peradaban yang mulia.
Editor : Lukman Rahim