Jelang Nataru, Harga Telur Ayam di Pasar Tradisional Topoyo Capai Rp50.000, Bawang Merah Ikut Naik

Ancha
Harga telur di Pasar Tradisional Topoyo, Mateng mengalami kenaikan (iNewsMamuju.id/Hamzah)

MATENG, iNewsMamuju.id - Menghitung hari perayaan Natal dan tahun baru (Nataru) namun harga telur ayam ras di pasar tradisional Topoyo Mamuju Tengah (Mateng) naik.

Harga sebelumnya Rp45.000 per raknya, kini mencapai Rp49.000 hingga Rp50.000 per raknya.

Ismail, salah seorang pedagang menuturkan, kenaikan harga tersebut terjadi sejak masuk Desember. Ia mengaku, harga telur memang sering naik saat menjelang Nataru.

"Biasa memang kalau menjelang natal dan tahun baru harga naik pak," ungkap Ismail. Senin (5/12/2022).

Dia mengatakan, jika bercermin pada tahun sebelumnya, harga tersebut masih potensi untuk naik jelang pergantian tahun.

"Kita tidak tauk pak, apakah harga nantinya akan turun atau justru lebih meningkat," pungkasnya.

M Fitrah, pedagang lain di Pasar Tradisional Topoyo menerangkan, tak hanya telur yang naik menjelang Nataru ini harga bawang merah pun ikut naik secara perlahan.

Harga bawang merah yang dulunya Rp32.000 hingga Rp. 34.000,00 kini mencapai Rp.38.000, 00 perkilogram.

''Harga bawang merah ikut naik secara perlahan juga pak, tapi tidak terlalu ," ungkapnya.

Editor : Lukman Rahim

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network