Ingat! Pernah Disidang DKPP jadi Pertimbangan Timsel KPU Sulbar

Syamsul Bahri
Timsel Mulai Penelitian Administrasi Calon Anggota KPU Sulbar. Foto: Lukman Rahim

MAMUJU, iNewsMamuju.id - Seleksi calon anggota KPU Sulbar kini masuk tahap penelitian administrasi. Karya tulis menjadi bagian dari penilaian. 

Ketua Tim Seleksi (Timsel)  Calon Anggota KPU Sulbar Amiruddin Pabbu mengatakan, banyak hal yang bakal jadi pertimbangan untuk mendapatkan 50 orang dari 62 calon yang telah memasukkan berkas. Salah satunya, calon yang pernah di sidang etik oleh Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP).

"Tetap akan jadi pertimbangan itu, saya dan tim ini lagi meminta dokumen berkenaan itu, sudah kami bicarakan ditingkat Timsel itu," kata Amiruddin. Rabu (22/2/2023).  

Meski belum bisa memastikan apakah ada atau tidak ada calon yang pernah di sidang oleh DKPP, namun ia memastikan, terkait hal itu masuk dalam salah satu poin penilaian Timsel.

"Sementara cari itu dan itu menjadi referensi Timsel untuk melakukan validasi dan wawancara kedepan," ungkapnya.

Taanggapan dari masyarakat memang belum masuk tahapan, tapi masukan dan tanggapan dari masyarakat bisa menjadi referensi Timsel dalam bekerja untuk melakukan validasi data calon Anggota KPU Sulbar.

"Itulah kami berharap itu dibantu dari aspek itu juga, kami juga melakukan validasi verifikasi termasuk itu DKPP-nya dan kita juga berharap ada tanggapan itu, paling tidak itu akan menjadi tambah menguatkan referensi kalau itu ada," paparnya.

Editor : Lukman Rahim

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network