Tunjukan Trend Positif, Inflasi Mamuju Jadi yang Terendah di Indonesia

Nur Mubarak
Bupati Mamuju bersama perangkat daerah saat menyambangi salah satu Pasar di Mamuju. Foto: Humas

MAMUJU, iNewsMamuju.id -- Angka inflasi di kabupaten mamuju terus menunjukkan trend positif dengan penurunan yang cukup signifikan. Bahkan Inflasi yang tercatat sebelumnya sebesar 3,89 dan menempatkan mamuju sebagai kabupaten ke-empat dari sepuluh kabupaten dengan angka inflasi terendah se-Indonesia, kini telah mengalami banyak perubahan.

Dari data yang disampaikan Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, lewat zoom meeting bersama sejumlah kepala daerah se-tanah air, serta Badan Pusat Statistik (BPS) dan beberapa stakeholders terkait bahkan diperoleh data terbaru yang di release  (BPS) per april 2023, bahwa angka inflasi secara nasional years on years (yoy) telah mengalami penurunan menjadi 4,33 persen.Rabu, (3/5/2023).

Secara khusus Tito juga menyampaikan apresiasi kepada pemerintah kabupaten mamuju yang menjadi daerah dengan angka inflasi terendah se-Indonesia, dengan persentase 2,96. Mendagri mengharapkan, agar daerah-daerah yang telah mampu menekan angka inflasi untuk dapat mempertahannya trend tersebut, sehingga stabilitas ekonomi dapat tetap terjaga. 

Terpisahn Bupati Mamuju Hj Sitti Sutinah Suhardi, mengaku capaian angka inflasi terendah se-indonesia adalah sebuah prestasi yang harus tetap di pertahankan. Sebab itu ia meminta semua perangkat daerah untuk dapat terus bekerjasama dalam mengintervensi sekaligus menganalisis kekurangan-kekurangan  yang dapat menjadi penyumbang kenaikan inflasi. 

"Salah satu hal yang sering menjadi pendorong kenaikan inflasi adalah pada sektor pangan, seperti cabe yang bulan maret lalu menjadi penyumbang inflasi, namun dengan berbagai intervensi pada sektor pertanian dan programnya telah mulai jalan, bulan april ini komoditas cabe diakui sebaliknya justru menjadi penyumbang deflasi," Ujar Sutinah.

Lanjut dikatakan, Atas rendahnya angka inflasi di mamuju, digambarkan secara umum kondisi ekonomi masih cukup stabil, sebab ketersediaan barang ataupun kebutuhan lainnya masih tetap terjaga, sehingga berdampak pada daya beli masyarakat yang masih cukup baik.

"Mengutip halaman resmi Bank Indonesia (BI) Inflasi dapat diartikan sebagai kenaikan harga barang dan jasa secara umum dan terus menerus dalam jangka waktu tertentu.  Inflasi belakangan ini menjadi headline, tidak hanya dalam negeri, tetapi secara umum di dunia. Banyak negara yang mengalami inflasi ekstreem dan terancam menimbulkan resesi," Ucapnya.

Terakhir dikatakan, Dari halaman kementerian keuangan dijelaskan, penyebab inflasi dipengaruhi sejumlah faktor, mulai dari ketidak seimbangan permintaan dan penawaran, sampai pada gejolak ekonomi dan Politik juga menjadi faktor penyebab angka inflasi. 

"Alhamdulillah kita di Sulawesi barat dan mamuju sebagai indikatornya tetap mampu menjadi yang terendah inflasinya, semoga ini dapat kita terus pertahankan,"Kunci Bupati Mamuju Sutinah Suhardi.

Editor : A. Rudi Fathir

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network