Akademi PSM Buka Rekrutmen Calon Atlet Sepak Bola Berbakat

Redaksi
Direktur Akademik PSM Makassar Febrianto Wijaya.Foto: INewsMamuju.id

MAMUJU, iNewsMamuju.id — Akademi PSM, sebagai salah satu akademi sepak bola terkemuka di Indonesia, kembali mengadakan rekrutmen untuk mencari calon-calon atlet sepak bola berbakat. 

Program rekrutmen ini menjadi bagian dari upaya akademi dalam mengembangkan talenta muda yang nantinya diharapkan mampu memperkuat tim utama PSM Makassar serta berkontribusi bagi kemajuan sepak bola nasional.

Direktur Akademi PSM Makassar Febrianto Wijaya mengatakan, Akademi PSM bertujuan untuk mencetak pemain-pemain berkualitas yang tidak hanya memiliki keterampilan teknis yang mumpuni, tetapi juga menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas dan profesionalisme. 

"Visi kami adalah menciptakan generasi pemain yang bisa membawa nama baik PSM Makassar dan Indonesia di kancah sepak bola internasional. Kami mencari anak-anak muda yang memiliki bakat alami, semangat juang, dan komitmen tinggi terhadap olahraga ini," ujar Febrianto Wijaya, Kamis 16 Mei 2023.

Febrianto Wijaya yang juga merupakan mantan pemain PSM Makassar ini menyebutkan, melalui manajemen akademi PSM memberikan apresiasi terhadap daerah yang ingin mengembangkan calon atlit sepak bola melalui akademik PSM.

"Akademik PSM telah mempromosikan puluhan pemain ke senior tim PSM Makassar karena keinginan klub dan Coach Bernardo Tavar membentuk tim PSM Makassar yang berkelanjutan dan telah terbukti dimana PSM Makassar telah menjuarai liga 1 tahun 2022-2023 dengan 30 persen Punggawa senior tim dihuni pemain akademi PSM," Ungkap Febrianto.

Saat ini kata Febrianto menambahkan, pihaknya telah melakukan melakukan darck talent secuting di beberapa wilayah dengan tujuan Untuk mencari talenta terbaik di setiap wilayah. Selain itu Untuk menghemat calon atlit dalam menggapai mimpinya.

"Coba bayangkan kalau seleksinya di satu tempat pasti biayanya mahal. Terakhir 5 talenta terbaik akan langsung ikut di pra season dan ini kesempatan buat adik-adik bergabung di akademi PSM," Jelas Febrianto Wijaya.

Editor : A. Rudi Fathir

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network