Kepala Rutan Mamuju Ingatkan Pentingnya Netralitas ASN dan Bahaya Judi Online

Ilu
Apel pagi yang dipimpin Kepala Rutan Kelas IIB Mamuju, Novian Endus Santoso. Foto: Ist

MAMUJU, iNewsMamuju.id - Kepala Rutan Kelas IIB Mamuju, Novian Endus Santoso menegaskan, pentingnya netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan datang. Dalam apel pagi pada Senin (14/10/2024). 

Dia mengingatkan seluruh pegawai dan petugas untuk menjaga sikap netral dan tidak terlibat dalam politik praktis yang dapat mengganggu profesionalisme dan kinerja.

"Saat ini kita kembali memasuki tahapan Pilkada, harap berhati-hati menggunakan media sosial, berfoto, menggunakan simbol-simbol yang dapat memunculkan salah penafsiran. Maka dari itu, ASN juga diamanatkan untuk tidak berpihak dari segala bentuk pengaruh manapun dan tidak memihak kepada kepentingan siapapun," tegas Karutan. 

Selain itu, Karutan juga mengingatkan jajaran Rutan Mamuju untuk menjauhi judi online. Ia menjelaskan bahwa judi online dapat merugikan diri sendiri dan keluarga, serta berdampak negatif pada produktivitas kerja.

"Dengan judi online, membuat hidup kita bukan menjadi sejahtera tapi makin membuat hidup kita susah yang dapat berakibat mengorbankan keluarga serta produktivitas kerja menjadi menurun dan juga bisa membuat kita terlibat pinjaman online," tutur Karutan.

Sementara itu, secara terpisah, Kakanwil Kemenkumham Sulbar, Pamuji Raharja mendukung upaya yang dilakukan oleh jajaran Rutan Mamuju. 

"Sehingga melalui Pelaksanaan kegiatan ini, diharapkan dapat memberi dampak terhadap peningkatan kinerja di jajaran Kanwil Kemenkumham Sulbar," tutup salah seorang Kakanwil unit wilayah di bawah kepemimpinan Menkumham, Supratman itu.

Editor : Lukman Rahim

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network