Ditegur Keluarga Soal Voucer Wifi, Pria Asal Pasangkayu Ini Nekat Minum Racun Rumput

Roy Mustari
S (21) nekat mencoba bunuh diri dengan meminum racun rumput. Foto: Ist

PASANGKAYU, iNewsMamuju.id - Seorang pemuda berusia 21 tahun di Dusun Watubete, Desa Wulai, Kecamatan Bambalamotu, Kabupaten Pasangkayu, nekat mencoba bunuh diri dengan meminum racun rumput. Aksi nekat ini dilakukannya setelah ditegur istri dan mertuanya karena sering membeli voucher wifi tanpa memiliki pekerjaan tetap.

Peristiwa yang terjadi Senin (7/4/2025) sekitar pukul 23.30 WITA ini bermula dari teguran yang dilayangkan istri dan mertuanya kepada Lk. S (21). Mereka memprotes kebiasaan Lk. S yang sering membeli voucher wifi tanpa memiliki pekerjaan yang jelas. Merasa tertekan, Lk. S kemudian meminum racun rumput merek Metaxone sebanyak setengah tutup botol.

Beruntung, aksi nekatnya diketahui warga sekitar. Laporan langsung disampaikan kepada Bhabinkamtibmas Polsek Bambalamotu, Brigpol Zulfajri. Dengan sigap, Brigpol Zulfajri langsung menuju lokasi dan mengamankan Lk. S. Pemuda tersebut kemudian dilarikan ke Puskesmas Randomayang untuk mendapatkan perawatan medis.

Kejadian ini menjadi sorotan dan mengingatkan pentingnya komunikasi yang baik dalam keluarga serta perhatian terhadap kesehatan mental. Pihak kepolisian berharap kejadian ini dapat menjadi pelajaran bagi semua pihak.

Editor : A. Rudi Fathir

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network