MAMUJU, iNewsMamuju.id - Pendaftaran Calon anggota KPU Provinsi Sulbar resmi dibuka. Penjaringan ini dibolehkan anggota KPU baik provinsi maupun kabupaten untuk mendaftar kembali.
Meski demikian, Anggota KPU Provinsi Sulbar Adi Arwan Alimin memastikan, penjaringan Calon Anggota KPU yang dilakukan oleh Tim Seleksi tidak akan mengganggu tahapan pemilu yang sementara berjalan.
"Kalau seleksi itu urusan personal, saya yakin insya Allah tidak akan mengganggu, teman-teman KPU Provinsi dan KPU kabupaten yang mungkin punya minat untuk mendaftar, kita berkomitmen menjalankan pemilu secara baik dan lancar," jelas Adi Arwan.
Adi Arwan menyakini, komisioner KPU baik di provinsi maupun di kabupaten yang mendaftar sebagai calon anggota KPU Sulbar akan tetap menjaga integritasnya, komitmen untuk tetap menjalankan semua tahapan pemilihan yang sementara dilaksanakan.
Ketua Timsel Calon Anggota KPU Provinsi Sulbar Amiruddin Pabbu mengungkapkan, jika tahapan pemilu yang berjalan tidak akan mengganggu aktivitas Timsel.
"Saya kira tidak, karena sebelumnya ini sempat menjadi perdebatan kami, karena Timsel berjalan sendiri, dan ada masing-masing job berjalan sesuai penjaringan itu jadi pelaksanaan masing-masing berjalan," ungkap Ameruddin.
Selain itu, ia mengatakan agenda Timsel sudah berjalan dan itu sudah sesuai komitmen yang dibangun bersama anggota Timsel.
"Tanggal 10 kita sudah mulai melakukan tahapan-tahapan pencalonan," tutupnya.
Editor : Lukman Rahim