get app
inews
Aa Read Next : Serius Maju Pilkada Polman, Samsul Mahmud Ambil Formulir Pendaftaran di Gelora

Nama Isra D Pramulya Mencuat di Pilkada Polman: Siapa Dia Sebenarnya?

Kamis, 02 Mei 2024 | 17:03 WIB
header img
Bakal Calon Bupati Polman. Foto: Ist

MAMUJU, iNewsMamuju.id - Nama Isra D Pramulya mulai hangat dibicarakan jelang Pilkada Polewali Mandar (Polman). Namanya dibicarakan lantaran sejumlah baliho bergambar dirinya mulai banyak terpampang di sejumlah tempat. 

Meski begitu, ada sejumlah fakta yang sedikit orang tau tentang latar belakang pria kelahiran 12 Maret 1975 ini.

Lantas, siapakah Isra D Pramulya tersebut? 

Isra D Pramulya saat ini menjabat sebagai Sekretaris DPD Partai Gerindra Sulbar. 

Semasa kuliah, Isra sangat aktif disejumlah organisasi kemahasiswaan, dimulai saat ia dipercaya sebagai Wakil Ketua Himpunan Mahasiswa Ilmu Politik Universitas Hasanuddin (Unhas) tahun 1996 hingga 1997 

Diawal masa reformasi namanya cukup disegani di kalangan aktivis mahasiswa kala itu. Di tahun 2003 – 2005 ia menjabat sebagai Sekertaris Jendral Pengurus Besar Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PB PMII). 

Tak hanya sampai disitu, Alumni SMA 1 Polewali ini pernah juga diamanatkan sebagai Pengurus Pusat GP Ansor. Ketua DPP KNPI (2015 – 2018) dan Wakil Ketua Umum DPP KNPI (2018- 2021).

Dari sederet pengalaman diorganisasi ini, sehingga ia dipercaya Gubernur Provinsi Sulawesi Barat Ali Baal Masdar (ABM), selama 5 tahun sebagai tenaga ahli di bidang Pemberdayaan Masyarakat Desa.

Itulah sejumlah fakta yang tak banyak orang tau tentang Isra D Pramulya

Editor : Lukman Rahim

Follow Berita iNews Mamuju di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut