get app
inews
Aa Text
Read Next : Cabuli Anak di Bawah Umur, Kakek 82 Tahun di Mamuju Resmi Ditetapkan Tersangka

3 Pria di Kalukku Mamuju Ditangkap Polisi saat Sedang Judi Qiu-qiu

Rabu, 05 Juni 2024 | 08:20 WIB
header img
Terduga pelaku yang diamankan polisi. Foto: Ist

MAMUJU, iNewsMamuju.id - 3 pria berinisial LM (31), SS (73), dan AF (40) Dusun Galunglemo, Desa Beru-beru, Kecamatan Kalukku, Kabupaten Mamuju ditangkap saat sedang bermain judi kartu qiu-qiu.

Kasat Reskrim Polresta Mamuju Kompol Jamaluddin, membenarkan penangkapan tersebut. 

"Bahwa benar atas laporan warga pihaknya telah mengungkap dan lakukan penindakan terhadap masyarakat yang sedang melakukan aktivitas perjudian jenis qiu - qiu," kata Kompol Jamaluddin seperti keterangan tertulisnya. Rabu (5/6/2024). 

Pengungkapan perjudian ini merupakan rangkain pelaksanaan operasi pekat Marano tahun 2024 yang sudah memasuki hari ketujuh. 

Penangkapan tersebut dilakukan Tim Resmob Polresta Mamuju yang dipimpin oleh Ipda Mangapul Robertona Siburian. 

Barang bukti yang berhasil diamankan polisi yaitu, uang Rp1.797.000 dengan berbagai pecahan. 5 dos kartu domino. 

"Selanjutnya Barang bukti dan ketiga terduga pelaku yang bermain judi di amankan di Polresta Mamuju," jelasnya. 

Kompol Jamaluddin menuturkan, saat ini terduga para pelaku tindak pidana perjudian masih dilakukan pemeriksaan di posko Resmob untuk pengusutan lebih lanjut.

Editor : Lukman Rahim

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut