get app
inews
Aa Read Next : Sudirman Tinggalkan Kursi DPRD Sulbar, Fokus ke Pilkada Mamasa

DPP Nasdem Usung Robinson dan David Bamba Layuk Berpasangan di Pilkada Mamasa

Kamis, 06 Juni 2024 | 09:30 WIB
header img
Surat Dukungan DPP Partai Nasdem di Pilkada Mamasa. Foto: Istimewa

MAMASA, iNewsMamuju.idDewan Pimpinan Pusat( DPP) Partai Nasdem, resmi mengusung Robinson Paul Tarru dan David Bamba Layuk selaku Calon Bupati dan Wakil Bupati Mamasa.

Surat rekomendasi yang dikeluarkan Partai Nasdem ditanda tangani langsung oleh Ketua Bappillu Pusat Pranda Surya Paloh dan Sekertaris Bappilu Willy Aditya pada tanggal 5 Juni 2024 di Jakarta.

Berikut isi surat yang dikeluarkan DPP Partai Nasdem :

1. DPP Partai Nasdem telah menyetujui Robinson Paul Tarru dan David Bamba Layuk sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati Mamasa dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Mamasa tahun 2024.

2. DPP Partai Nasdem memerintahkan Dewan Pimpinan Daerah Kabupaten Mamasa untuk bersama sama untuk melakukan komunikasi politik dengan partai partai lain guna mencari dukungan untuk memenuhi persyaratan pencalonan ke Komisi Pemilihan Umum Daerah( KPUD) Kabupaten Mamasa dan melakukan konsolidasi internal guna mendukung pencalonan.

3. Kepada calon sebagaimana yang disebutkan diatas diwajibkan untuk memenuhi persyaratan ke KPUD Mamasa, sesuai dengan ketentuan undang undang selambat lambatnya 14 hari sebelum dibukanya masa pendaftran pencalonan Pilkada tahun 2024 ke KPUD Kabupaten Mamasa.

4. Rekomendasi ini berlaku hingga dikelurakanya Surat Keputusan DPP Partai Nasdem tentang Persetujuan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Mamasa yang menjadi persayaratan pendaftaran Pasangan Calon ke KPUD Mamasa.

5. Apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan atas surat rekomendasi ini maka akan lakukan perbaikan sebagai mana diperlukan.

Editor : A. Rudi Fathir

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut