get app
inews
Aa Text
Read Next : Kemenkumham Sulbar Lakukan Persiapan SKB CPNS 2024

Kanwil Kemenkumham Sulbar Evaluasi Pembangunan Zona Integritas

Rabu, 18 September 2024 | 13:23 WIB
header img
Proses diskusi saat evaluasi dan monitoring pembangunan zona integritas. Foto: Ist

MAMUJU, iNewsMamuju.id - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Barat menggelar kegiatan Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Zona Integritas Tahun 2024 di Aula Pengayoman. Kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan masing-masing Unit Pelaksana Teknis (UPT) di bawah Kanwil Kemenkumham Sulbar. Selasa (17/9/2024). 

Dalam kegiatan ini Kepala Divisi Administrasi Rudi Hartono berharap kepada seluruh UPT untuk lebih memperhatikan data dukung LKE, Khususnya untuk Kanwil, Kanim Polewali dan Lapas Polewali yang telah meraih predikat WBK.

“Jangan sampai ada data dukung yang kosong sehingga mempengaruhi penilaian untuk dapat diusulkan kembali dalam kontestasi WBBM,” ujar Kadivmin.

Sementara itu secara terpisah, Kakanwil Kemenkumham Sulbar juga berharap di tahun ini semua UPT menambahkan lagi dokumentasi terkait kegiatan Pokja dan Inovasi.

“Serta SOP dan sarpras terkait disabilitas yang ada di satker masing-masing," harapnya.

Editor : Lukman Rahim

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut