Diskusi Publik HMI Mamuju Ajak Pemuda Meretas Paham Radikalisme di Era Modernisasi

Ilu
Diskusi publik HMI Mamuju dengan tema Peran Pemuda Dalam Meretas Paham Radikalisme di Era Modernisme

MAMUJU, iNewsMamuju.id - Pemuda punya andil besar untuk mencegah dan melawan segala bentuk paham intoleran yang mengancam keutuhan bangsa. 

Ketua HMI Cabang Mamuju Muh Ahyar mengatakan, peran pemuda harus membangun kesepakatan bersama untuk mengambil peran konsisten menyadarkan kelompok-kelompok intoleran. 

Pernyataan ini disampaikan Ahyar pada diskusi publik HMI Cabang Mamuju dengan mengangkat tema "Peran Pemuda Dalam Meretas Paham Radikalisme di Era Modernisme" yang digelar di Aula Hotel M'City Mamuju. Jumat (4/11/2022).

"Dalam egenda-agenda majelis ilmu seperti ini, sebab ilmu pengetahuan adalah sahabat sejati dan kebodohan adalah musuh bersama," jelas Ahyar. 

Sebab tak bisa dinafikan kata Ahyar, salah satu faktor lahirnya kelompok intoleran berawal dari kesalahan berpikir dalam merespon realitas.

"Itulah mengapa ketegasan sikap untuk ikhtiar konsisten berwilayah pada berpikir benar adalah sikap yang paling layak untuk kita benahi di kalangan pemuda yang akan menjadi pemeran aktif dalam menjalankan kebijakan-kebijakan strategis di tahun 2045, tepat Indonesia satu abad, di tahun itu juga kita bangsa Indonesia mendapat kondisi bonus demografi dimana jumlah penduduk produktif lebih besar dari yang selainnya," tuturnya. 

Kabid Hikmah dan Hubungan Antar Lembaga Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah Sulbar Darmawansyah,  Ketua AJI Mandar Sulbar Rahmat FA, Muh. Ketua HMI Cabang Mamuju Muh Ahyar dan Nursalim Ismail selaku Ketua Lembaga Dakwah Nahdlatul ulama Sulbar, hadir sebagai pemateri di kegiatan itu. 

Ditempat yang sama, Lalu Tuhiryadi yang membuka acara secara resmi berpesan bagi peserta, untuk serius mengikuti memahami paparan pemateri. 

"Ikuti diskusi yang sangat menarik dan temanya jarang diangkat oleh organisasi kemahasiswaan saat ini, karena ini akan memberikan perspektif baru dan tambahan pengetahuan yang baru," ungkapnya.

Editor : Lukman Rahim

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network