17 Tahun The Manakarra Berkarya Jadi Kado di Manakarra Fair 2024

Ilu
The Manakarra Saat tampil Memukau di panggung Manakarra Fair 2024. Foto: iNewsMamuju.id/Ilu

MAMUJU, iNewsMamuju.id - 17 tahun The Manakarra berkarya berhasil tampil Memukau di panggung Manakarra Fair 2024.  

Penampilan Spesial The Manakarra, menghipnotis pengunjung Manakarra Fair dengan penampilan bersama personil yang sudah menemani The Manakarra.

Panggung semakin meriah saat band The Manakarra menyanyikan lagu-lagu terbaiknya dari masa ke masa yang diikuti para fans dan pengunjung Manakarra Fair.

Vokalis The Manakarra Heri atau erik  menyampaikan rasa terimakasih kepada seluruh sahabat dan fans sudah menyaksikan The Manakarra di panggung Manakarra Fair.

"Terimakasih banyak sudah mensupport terus The Manakarra sampai 17 Tahun The Manakarra berkarya," kata Erik.

Di moment tersebut Erik juga menyampaikan bahwa saat ini The Manakarra telah merilis lagu terbarunya yang berjudul Sengka yang artinya singgah.

Perjalanan 17 Tahun The Manakarra bukan jalan mudah, sejak dibentuk pada Pergantian personil dibeberapa lagu yang dikeluarkan The Manakarra menjadi warna tersendiri bagi band terbaik di Mamuju Sulawesi Barat.

Beberapa lagu yang di gandrungi warga dan kaula muda Mamuju seperti judul Cinta Segitiga, Salah Paham, Titik Jenuh Jatuh Cinta, Nyaman dan Beda, menjadi judul lagu fenomenal yang banyak di nyanyikan pengunjung.

Di sela penampilan Sunar Sweet Vokalis Sunar Sweet Chiko mengaku keberadaan The Manakarra membawa warna musik tersendiri bagi warga Mamuju.

"Saya menjadi saksi 17 Tahun The Manakarra berkarya di Mamuju," ucapnya fisela penampilannya di panggung Manakarra Fair. 

Begitu juga disampaikan salah satu pengunjung yang juga merupakan Fans berat The Manakarra Andi ia merasa senang sekali bisa menyaksikan The Manakarra tampil di panggung Manakarra Fair apalagi di usia The Manakarra yang ke 17 Tahun.

"Saya senang sekali menonton the manakarra apalagi waktu masih sekolah lagu-lagunya sering saya dengar dan sekarang sudah 17 tahun, saya masih suka dengar lagunya," tutupnya.

Ia menyampaikan selamat dan sukses terus dalam berkarya khususnya di kanca permusikan di Mamuju.

Editor : A. Rudi Fathir

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network