MAMASA, iNewsMamuju.id - Suhadi Kandoa', anggota DPRD Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) pterpilih dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) memastikan bakal turun dengan kekuatan penuh untuk memenangkan pasangan calon KH Syibli Sahabuddin dan Zaenal Abidin di Pilkada Polman.
Pernyataan dukungan ini disampaikan pria yang juga Ketua Dewan Koordinasi Wilayah (DKW) Garda Bangsa Provinsi Sulbar itu saat diwawancarai oleh wartawan di kediamannya, Minggu (15/9/2024).
"Saya mengajak kepada semua Dewan Koordinasi Cabang (DKC) Garda Bangsa Polman, bersama anak rantingnya menyatakan Solid untuk memenangkan pasangan Syibli dan Zaenal Abidin di Pilkada Polman," ucap Suhadi.
Suhadi mengatakan, bahwa seluruh kekuatan Garda Bangsa akan diterjunkan, Iapun akan berkolaborasi dengan banom partai lainnya seperti Gemasaba, Perempuan Bangsa dan mesin Partai untuk turun kelapangan.
"Mari kita bersama sama memenangkan Paslon " Pasti", sebab saya meyakini keputusan dari DPP Partai PKB dan Gelora pasti melalui pertimbangan dan kajian lebih dalam sebelum memberi rekomendasi kepada kedua pasangan ini yang akan maju pada Pilkada Polman," ungkapnya.
Suhadi yang juga kemenakan dari pengusaha sukses asal Mamasa, Zaenal Tayeb yang familiar disapa Jenol, menyebutkan bahwa dukungan terhadap pasangan yang dikenal dengan sebutan "Pasti" ini bukan hanya didasarkan pada harapan politik, tetapi juga pada keyakinan akan kemampuannya melahirkan kemakmuran, kesejahteraan, dan keadilan sesuai amanah dari Ketua Umum Partai PKB, Muhaimin Iskandar.
"Saya berharap masyarakat Polman mampu memilih pemimpin secara rasional, salah satu indikator memilih pemimpin tentu melihat dari kemampuan calonnya apakah mampu membawa kemajuan, kemaslahatan dan kesejahteraan bagi daerahnya," jelasnya.
Suhadi menyampaikan keyakinannya bahwa terdapat beberapa titik strategis yang berpotensi menjadi lumbung suara bagi pasangan calon "Pasti" dalam Pilkada Polman. Menurutnya, potensi tersebut didasarkan pada hasil kerja keras tim dan kolaborasi dengan berbagai komunitas selama beberapa bulan terakhir.
"Sebab yang saya amati sudah dikerja teman_teman dengan beberapa bulan belakangan. Itu yang akan menjadi lumbung suara, dengan kerjasama beberapa komunitas yang jenuh dan berharap memunculkan pemimpin baru di Polman dan tidak terkontaminasi dengan pemerintahan masa lalu," benernya.
Suhadi berharap kepada semua tim relawan dan perangkat pemenangan lainnya agar dalam menyosialisasikan pasangan Calon Bupati dan wakil Bupati Polman, hendaknya menjunjung tinggi etika demokrasi dengan kampanye sopan santun dan cerdas sesuai dengan tahapan pemilu yang telah ditetapkan oleh KPU.
"Saya mengajak seluruh masyarakat Polman untuk satu suara memilih dan memenangkan pasangan Pasti," pungkasnya.
Editor : Lukman Rahim
Artikel Terkait