Pemprov Sulbar Siapkan Rp16 M untuk Jalan Tabone-Nosu-Pana, Gubernur Minta Fokus Peningkatan

Ilu
Pemprov Sulbar Alokasikan Rp16 Miliar untuk Peningkatan Jalan Tabone-Nosu-Pana. Foto: Ist

MAMUJU, iNewsMamuju.id - Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat mengalokasikan anggaran Rp16 miliar untuk peningkatan jalan poros Tabone-Nosu-Pana di Kabupaten Mamasa pada 2025.

Gubernur Sulbar, Suhardi Duka, mengungkapkan hal ini dalam High Level Meeting Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Provinsi dan Kabupaten se-Sulbar di Kantor Gubernur Sulbar, Kamis (13/3/2025). 

Acara ini juga dihadiri Bupati Mamasa, Welem Sambolangi, serta perwakilan pemerintah daerah lainnya.

Gubernur Suhardi menyarankan agar anggaran tersebut difokuskan pada peningkatan jalan agar cakupan perbaikannya lebih luas dibandingkan membangun jalan beton.

"Tapi pilihannya kalau kita beton, itu hanya 3,5 kilometer. Lebih bagus peningkatan saja supaya bisa sampai 16 kilometer. Dinas PU desain ulang, masuk di peningkatan jalan," katanya.

Bupati Mamasa, Welem Sambolangi, mengapresiasi perhatian Gubernur terhadap kondisi jalan di wilayahnya.

"Syukur Alhamdulillah, ini berkah bagi masyarakat Mamasa, khususnya Nosu-Pana. Kepedulian Pak Gubernur akhirnya diwujudkan dalam alokasi anggaran Rp16 miliar," ujarnya.

Jalan Tabone-Nosu-Pana sepanjang 35 kilometer ini menjadi jalur penting bagi mobilitas ekonomi dan sosial masyarakat di dua kecamatan tersebut. 

Welem berharap tambahan anggaran bisa dialokasikan dalam APBD Perubahan 2025 atau APBD 2026 agar proyek ini bisa benar-benar tuntas.

Editor : Lukman Rahim

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network