SDK Ajak Alumni PMII Bangun Sekolah dan Pabrik Minyak Goreng

Ilu
Gubernur Sulbar Suhardi Duka dalam Halalbihalal peringatan Hari Lahir PMII ke 65. Foto: Ist

MAMUJU, iNewsMamuju.id — Gubernur Sulawesi Barat, Suhardi Duka (SDK) mengajak para alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) untuk kompak membangun sekolah atau unit usaha bersama.

Ajakan itu disampaikan SDK saat menghadiri Halalbihalal sekaligus Peringatan Hari Lahir PMII ke-65 di Water Park Maleo, Mamuju, Minggu malam, 20 April 2024.

"Ayo kita pikir, kalau semua alumni kompak, mambagun sekolah, kita membangun sekolah. Kalau bukan sekolah kita bikin usaha, kita bikin PT. PT sahabat alumni. Atau kita bikin pabrik minyak goreng, tidak usah kita main tambang merusak lingkungan. Kita bikin pabrik minyak goreng," kata SDK di hadapan para alumni.

Menurut SDK, potensi Crude Palm Oil (CPO) atau minyak kelapa sawit mentah cukup melimpah di wilayah Mamuju. Peluang ini menurutnya bisa dimanfaatkan untuk usaha bersama, seperti produksi minyak subsidi sejenis Minyakita.

"Kita bikin pabrik kemudian kita disubsidi mengambil jatah minyak kita, kemudian kita jual untuk melayani Sulawesi Selatan sampai ke Sulawesi Tengah bahkan Gorontalo dan Sulawesi Utara," jelasnya.

Ketua Ikatan Alumni PMII Sulbar ini bilang, selama para alumni kompak dan mau tanam saham, usaha ini bisa jalan.

"Kalau tidak bisa bikin usaha seperti itu, minimal bikin koperasi, setiap anggota alumni setor simpanan pokok satu juta, murah ya?. Kemudian kita bikin arisan juga. semua alumni bikin arisan minimal dua juta perbulan," tambahnya.

Dalam kesempatan itu, SDK juga mengucapkan selamat hari lahir ke-65 untuk PMII. Ia berharap para kader PMII terus berkontribusi dalam pembangunan daerah dan nasional.

"Saya berharap PMII terus menjadi pelopor perubahan dan mitra strategis dalam pembagunan daerah dan nasional," tutupnya.

Editor : Lukman Rahim

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network