MAMUJU, iNewsMamuju.id – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum (Kemenkum) Sulawesi Barat, Sunu Tedy Maranto mengikuti rapat persiapan seleksi kompetensi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahap II Tahun Anggaran 2024.
Pelaksanaan kegiatan itu dilaksanakan secara virtual, Senin (21/4/2025) dan dipimpin langsung oleh Kepala Biro Sumber Daya Manusia Sekretariat Jenderal Kementerian Hukum RI.
Kegiatan yang sama itu juga dihadiri secara terpisah oleh Kepala Bagian Tata Usaha dan Umum Kanwil Kemenkum Sulbar beserta Analis SDM Aparatur.
Kegiatan ini bertujuan untuk mematangkan persiapan pelaksanaan seleksi kompetensi yang akan dilaksanakan di Unit Pelaksana Teknis (UPT) Badan Kepegawaian Negara (BKN) Mamuju pada Selasa, 22 April 2025, pada sesi kedua.
Berdasarkan Informasi, Kantor Wilayah Kemenkum Sulawesi Barat akan mengikutsertakan sebanyak tiga orang peserta dalam seleksi kompetensi PPPK tahap II ini.
Kakanwil Kemenkum Sulbar dalam kesempatan itu berharap kepada jajarannya agar menunjukkan komitmen kantor wilayah dalam mendukung proses rekrutmen ASN yang transparan dan akuntabel.
Diharapkan, seleksi kompetensi PPPK ini dapat berjalan dengan baik dan menghasilkan sumber daya manusia yang berkualitas untuk memperkuat kinerja Kemenkumham di Sulawesi Barat.
Editor : Lukman Rahim
Artikel Terkait