get app
inews
Aa Text
Read Next : Bonus Atlet Porprov Pasangkayu Belum Dibayarkan, Kadisdikpora: Masih Menunggu Kepastian

Kumpulkan 68 Poin, Cabor Basket Mateng Kalahkan Tuan Rumah Mamuju

Minggu, 18 Desember 2022 | 22:04 WIB
header img
Tim Bola Basket Kabupaten Mamuju Tengah. Foto: Ist.

MAMUJU, iNewsMamuju.id -- Tim Bola Basket tuan rumah Mamuju harus mengakui keunggulan tim bola basket Mamuju Tengah pada cabang olahraga (cabor) bola basket Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sulbar ke IV, Minggu (18/12/2022).

Dalam pertandingan yang di gelar di Gedung Olahraga (GOR) Mamuju tersebut Mateng berhasil membuat kejutan dengan mengumpulkan 68 poin. Sementara Mamuju hanya berhasil mengumpulkan 65 poin. 

Dengan hasil itu, Mateng berada di puncak klasemen dengan dua poin

Official Tim Bola Basket Mateng, Charles Ta’bi Karurukan mengatakan, hasil ini menjadi awal yang baik untuk kembali bertanding melawan Pasangkayu, besok.

“Pertandingan ini hidup dan mati. Besok kita lawan Pasangkayu, semoga besok kita bisa hadapi lagi dengan hasil yang baik,” kata Charles.

Untuk diketahui dalam Laga tersebut disaksikan langsung oleh Ketua KONI Sulbar, Ali Baal Masdar, Ketua Perbasi Sulbar, Andi Zulfahmi Hermawan, Ketua Perbasi Mamuju, Yuslifar Yunus, Ketua Perbasi Mateng, Nirwanasari Aras dan beberapa perwakilan lain.

Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sulbar, Ali Baal Masdar yang membuka secara langsung pertandingan bola basket pada ajang Porprov Sulbar di GOR Mamuju, meminta agar para atlet tetap menjunjung tinggi sportivitas

“Kita bersyukur hari ini kita bisa menggelar pertandingan bola basket dan diikuti semua kabupaten dalam ajang Porprov Sulbar,”Kata Ali Baal Masdar.

Editor : Adriansyah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut