get app
inews
Aa Text
Read Next : Banjir Parah Rendam Desa Bambu Mamuju, Warga Mengungsi

Dusun Datok Kecamatan Sampaga Dilanda Banjir Rob

Jum'at, 23 Desember 2022 | 18:54 WIB
header img
Banjir rob Desa Sampaga, Kabupaten Mamuju, Sulbar. Foto: iNewsMamuju.id/Gidion Pasande

MAMUJU, iNewsMamuju.id - Gelombang laut tinggi yang terjadi di wilayah perairan Kecamatan Sampaga, Kabupaten Mamuju menyebabkan beberapa titik pinggiran pantai seperti di Dusun Datok, sempat dilanda banjir Rob atau luapan air laut, mulai terjadi sekitar pukul 17.00 wita, Jumat (23/12/2022).

Kepala Desa Sampaga Asri Alam, mengatakan bahwa sejak pagi hingga sore hari di wilayah ini terjadi angin kencang, selain itu kondisi gelombang laut di perairan ini juga cukup tinggi, bahkan sempat meluap ke daratan.

"Pada bulan Desember setiap tahunnya, kejadian serupa sudah menjadi langganan wilayah dusun Datok, namun kali ini lebih tinggi dari biasanya," katanya.

Walaupun kata dia, kejadian itu tidak berlangsung lama dan genangan banjir rob sudah mulai surut.

Meski demikian, kondisi tersebut juga masih menjadi kekhawatiran masyarakat setempat. Apalagi di wilayah ini berada di pinggir pantai.

"Kita masih khawatir dengan kondisi cuaca seperti sekarang ini, mudah-mudahan tidak berdampak. Kejadian banjir rob juga bukan hanya di wilayah ini saja, tetapi juga di wilayah desa Lamba-lamba, Kecamatan Pangale, Mamuju Tengah yang berbatasan diseberang sungai Karama," pungkas Asri.

Editor : Adriansyah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut