Logo Network
Network

Arianto Burhan Makka Ajak Bank Sulselbar Sinergi dan Kolaborasi dengan Pelaku Usaha

Adriansyah
.
Jum'at, 13 Januari 2023 | 22:43 WIB
Arianto Burhan Makka Ajak Bank Sulselbar Sinergi dan Kolaborasi dengan Pelaku Usaha
Arianto Burhan Makka. Foto: Istimewa

MAMUJU, iNewsMamuju.id -- Direktur Utama Perusahaan Perseroaan Daerah (Perseroda) Sulbar Arianto Burhan Makka menyampaikan selamat hari jadi Bank Sulselbar ke 62.

"Selamat ulang tahun ke 62 tahun untuk Bank Sulselbar. Semoga di usia semakin dewasa. Akan matang lagi membangun perekonomian di Sulselbar," Ucap Arianto Burhan Makka, Jumat (13/01/2023).

Arianto Burhan Makka yang juga menjabat Wakil Ketua Umum Kamar Dagang Indonesia (Kadin) Sulawesi Selatan (Sulsel) ini mengajak Bank Sulselbar untuk bersinergi dan berkolaborasi dengan pelaku usaha. 

"Tentu saya sebagai pelaku usaha disini kemudian mengemban amanah di Dirut Perseroda Sulbar dan WKU Kadin Sulsel tentu mengharapkan kans besar kepada Bank Sulselbar dibawah kepemimpinan Plt Dirut Yulis Suandi bisa menjaga stabilitas perekonomian di Sulselbar, apa lagi sudah di umumkan World Bank bahwa tahun 2023 akan terjadi resesi dunia,"Kata Arianto Burhan Makka

Dirinya bahkan berharap Bank Sulselbar bisa membuka ruang bagi siapa saja khususnya pelaku usaha untuk dapat diberikan akses permodalan.

"Bank Sulselbar bisa membuka ruang kepada siapa saja pelaku usaha tak mengenal pendapatan masih sekala mikro, kecil, menengah dan besar dalam memberikan kemudahan akses permodalan di lingkup bank daerah ini," Tutup Arianto Burhan Makka.

Untuk diketahui, Bank Pembangunan Daerah (BPD) Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat (Sulselbar) hari ini, Jumat 13 Januari 2023, genap usia 62 tahun.

Bank Sulselbar sendiri berdiri pada 13 Januari 1961 di Kota Makassar sesuai Akta Notaris Raden Kadiman di Jakarta No. 95 tanggal 23 Januari 1961.

Editor : A. Rudi Fathir

Follow Berita iNews Mamuju di Google News

Bagikan Artikel Ini