get app
inews
Aa Read Next : Rakercab Hipmi Bontang, Awin: Kita Dorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah

Atlet Taekwondo Putri Mamuju Raih Medali Perunggu di Ajang International Championship 2023 Bali

Minggu, 15 Oktober 2023 | 20:12 WIB
header img
Nurfadila, peraih medali perunggu untuk Bumi Manakarra di ajang international Championship 2023 Bali.

MAMUJU, iNewsMamuju.idNama Nurfadila, kerap disapa Ling-ling di Taekwondo, ia lahir di Mamuju 23 Januari 2005, Nurfadila yang merupakan seorang Atlet Taekwondo sejak berusia 11 Tahun sampai sekarang.

Nurfadila yang menjadi atlet pertama dari Manakarra Taekwondo Club Mamuju berhasil meraih medali Perunggu Ajang International Championship 2023 kategori Kyorugi Under 46 KG Senior Putri.

Nurfadila mengaku prestasi yang telah ditorehkannya berkat jasa dan dukungan kedua orang tuanya. Termasuk dukungan dan motivasi  dari Pelatih terkhusus Sabeum Idhin dan Sabeum Ria. 

"Alhamdulilah Nurfadila bisa meraih medali perunggu di ajang Internasional Taekwondo, dan ini suatu kebanggaan tersendiri untuk Manakarra Taekwondo Club Mamuju," ujar Walfaidhin Pelatih Nurfadila, Minggu (15/10/2023)

Walfaidhin pun menyampaikan, ucapan terimakasih yang tak terhingga bagi semua yang telah mendukung kami baik secara materi maupun dukungan doanya, mohon maaf hanya bisa mempersembahkan medali perunggu.

"Namun selaku pelatih saya tahu perjuangan atlit sudah maksimal, dia sudah berusaha dengan segala kemampuannya, hasil yang realistis dari sebuah daerah yang masih sangat minim sarana dan prasarana latihan bila dibandingkan daerah lain," terangnya.

"Semoga di ajang seperti ini nanti semakin banyak atlit dari Manakarra Taekwondo Club yang bisa berpartisipasi dan berprestasi lebih baik lagi," tutupnya.

Editor : Zuajie

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut