Longsor Tutup Jalan Nasional Mamuju - Mamasa

Gidion Pasande
Foto: Material Longsor tutup jalan nasional tepatnya di Salomokanan Rantebulan Timur Mamasa

MAMUJU, iNewsMamuju.id -- Material tanah longsor menutup ruas jalan Nasional tepatnya di wilayah Salomokanan, Kecamatan Rantebulan Timur (Ranting),  Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat , Jumat (18/11/2022) sekitar pukul 13.00 WITA 

Setelah mendapat laporan, Kepolisian dari Polsek Mambi dan tim gabungan dari instansi terkait berupaya membersihkan material longsoran yang menutup jalan Nasional tersebut agar bisa dilewati.

Kapolres Mamasa, AKBP Harry Andreas saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa tersebut.

"Alhamdulillah, sudah dilakukan pembersihan dengan alat berat," tutur Kapolres, melalui sambungan WhatsApp.

Lanjutnya, arus lalu lintas di jalan tersebut kembali dapat dilewati kendaraan dengan normal.

Kapolres mengimbau kepada masyarakat yang melintas dijalur Mamasa - Mamuju agar berhati-hati dan waspada, mengingat potensi longsor dapat terjadi sewaktu-waktu saat hujan lebat turun.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, akibat hujan deras, terjadi tanah longsor di Desa Salomokanan Utara  pukul 08.00 WITA.

Akibatnya, material tanah dari bukit di samping jalan, longsor hingga masuk ke menutupi badan jalan.

Tidak ada korban akibat peristiwa tersebut, tetapi longsoran tanah sempat mengganggu arus lalu lintas dan dapat membahayakan pengendara yang melintas.

Editor : A. Rudi Fathir

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network