Peduli, Warga Padang Baka Mamuju Salurkan Bantuan Bagi Korban Kebakaran

Ilu
Ketua Fatayat NU Sulbar (kiri) saat menerima bantuan dari warga Padang Baka. Foto: iNewsMamuju/Lukman Rahim

MAMUJU, iNewsMamuju.id - Warga Lingkungan Padang Baka, Kelurahan Rimuku, Kecamatan Mamuju, Kabupaten Mamuju menyalurkan bantuan berupa dana hasil urunan untuk membantu korban kebakaran di Mamuju. 

Penyaluran bantuan disalurkan melalui posko NU Peduli di Perempat Simbuang, Jalan Trans Sulawesi, Kota Mamuju. Sabtu (19/8/2023). 

"Ini inisiatif warga Padang Baka untuk bersama-sama meringankan beban saudara-saudara kita yang terkena musibah," kata Sumi salah seorang warga. 

Tak hanya warga sekitar, bantuan dana juga datang dari berbagai daerah yang dikirim melalui rekening. 

"Orang Padang Baka yang tinggal diluar Mamuju, ada di Kalimantan dan wilayah lainnya," ungkapnya. 

Sementara itu Ketua Fatayat NU Sulbar Imelda Adhiyanty menuturkan, warga Mamuju, termasuk warga Padang Baka, punya kepedulian yang tinggi terhadap warga lain yang sedang dalam kesulitan. 

"Kesetiakawanan dan solidaritas yang kuat dalam masyarakat kita akan menjadi sebuah modal sosial yang utama untuk mewujudkan masyarakat Mamuju yang keren," jelasnya. 

Pastix apa yang dilakukan oleh warga Padang Baka tadi dengan sukarela berdonasi dan mengunjungi TKP kebakaran, sungguh sangat keren. 

"Ini baru warga yang keren," ungkapnya. 

Bantuan yang masuk di Posko NU Peduli langsung disalurkan ke para korban kebakaran. 

"Jadi bantuan logistik kita serahkan ke BPBD, dan BPBD yang salurkan. Sementara untuk uang tunai, kita langsung berikan ke korban berdasarkan data KK. Jadi ada sebanyak 29 KK," jelasnya

Editor : Lukman Rahim

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network