Pastikan Situasi Aman, Dir Samapta dan Kabid Humas Sulbar Cek Gudang Logistik KPU Polman

Ilu
Pengecekan gudang logistik KPU Polman. Foto: Ist

MAMUJU, iNewsMamuju.id - Direktur Samapta Polda Sulbar Kombes Pol M Hari Mulyanto bersama Kabid Humas Polda Sulbar Kombes Pol Slamet Wahyudi melakukan pengecekan di gudang logistik KPU Polman, Minggu (11/2/2024).

Pengecekan tersebut dilakukan untuk memastikan situasi dan kondisi di gudang logistik tetap aman dan kondusif.

Didampingi Kabag Ops, Kasat Samapta dan Kasi Propam Polres Polman terlihat kedua pejabat utama Mapolda Sulbar tersebut selain melakukan pengecekan kesiapan dan keamanan di gudang logistik juga menghimbau seluruh personel untuk tetap meningkatkan kualitas pengamanan dan aktif melakukan koordinasi dengan pihak KPU sehingga pendistribusian surat suara ke TPS nantinya lebih aman.

Kabid Humas Polda Sulbar menjelaskan, kunjungannya ke gudang logistik ingin memastikan keamanan dan kesiapan gudang logistik, sekaligus memastikan kesiapan KPU selaku penyelenggara Pemilu mengingat pelaksanaan puncak Pemilu tinggal menghitung hari. 

"Kedatangan kami ke gudang KPU Polman, ingin memastikan gudang logistik dan KPU selaku penyelenggara Pemilu sudah siap karena pelaksanaannya hanya hitungan hari," tutur Kabid Humas.

Dalam pantauan di lapangan, kunjungan Dirsamapta bersama Kabid Humas dan rombongannya disambut langsung pihak KPU. Sementara itu, personel yang melakukan pengamanan terlihat siaga dan aktif memantau situasi dan kondisi di sekitar gudang logistik.

Editor : Lukman Rahim

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network