Jabat Astamaops Kapolri, Mantan Kapolda Sulbar Verdianto Bitticaca Sandang Jenderal Bintang 3

jufri tonapa/Fathir
Irjen Pol Verdianto Iskandar Biticaca. Foto: Ist

JAKARTA, iNewsMamuju.id – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo secara resmi mengukuhkan Irjen Pol Drs. Verdianto Iskandar Bitticaca sebagai Asisten Utama Kapolri Bidang Operasi (Astamaops). Pengukuhan ini menandai kenaikan pangkat Verdianto dari Inspektur Jenderal (Irjen) menjadi Komisaris Jenderal (Komjen) atau Jenderal bintang tiga.

Penunjukan Verdianto sebagai Astamaops tertuang dalam Surat Telegram (ST) nomor ST/2100/IX/2024 yang ditandatangani oleh Asisten Sumber Daya Manusia Kapolri, Irjen Pol Dedi Prasetyo, pada 20 September 2024. Jabatan Astamaops ini merupakan salah satu jabatan strategis di Polri yang diatur dalam Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 90 Tahun 2024 tentang perubahan keempat atas Perpres Nomor 52 Tahun 2010.

Irjen Pol Verdianto Iskandar Bitticaca dikenal sebagai salah satu putra terbaik Toraja yang memiliki karir gemilang di kepolisian. Dalam karirnya yang panjang, Verdianto telah menduduki berbagai posisi penting. Sebelum menjabat sebagai Astamaops, ia menjabat sebagai Asisten Kapolri Bidang Operasi (Asops), posisi yang menjadi landasan kenaikannya menjadi Komjen.

Verdianto, yang merupakan lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 1988, memiliki rekam jejak yang kuat di bidang brimob. Pada tahun 2020, ia dipercaya sebagai Kepala Korps Kepolisian Perairan dan Udara (Kakorpolairud), dan dua tahun kemudian, ia ditunjuk sebagai Kapolda Sulawesi Barat menggantikan Irjen Pol Eko Budi Sampurno. Selama menjabat sebagai Kapolda Sulbar, Verdianto dikenal atas prestasinya dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah tersebut.

Saat dikonfirmasi, Verdianto mengungkapkan rasa syukur dan menyatakan bahwa pencapaian ini tidak terlepas dari berkat Tuhan serta kerja keras yang dilakukan dengan tulus.

“Indah pada waktunya, saya hanya bekerja keras, bekerja cerdas, dan bekerja dengan hati. Semua hasilnya kita serahkan kepada penilaian pimpinan dan Tuhan yang menentukan,” ujar Verdianto, Sabtu, 21 September 2024.

Kenaikan Verdianto menjadi Komjen ini juga didukung oleh kebijakan terbaru yang dikeluarkan Presiden Jokowi. Perpres Nomor 90 Tahun 2024 yang ditandatangani pada 22 Agustus 2024, mengatur tentang jabatan Astamaops dan Astamarena di Polri, di mana kedua posisi tersebut diperuntukkan bagi perwira tinggi berpangkat Jenderal bintang tiga.

Editor : A. Rudi Fathir

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network