MAMUJU, iNewsMamuju.id -- Satuan Lantas Polresta Mamuju bubarkan aksi balap liar di Jalan Arteri, Mamuju, Sulbar, Rabu (8/2/2023) malam. Saat melaksanakan giat Blue Light Patrol.
Puluhan motor diamankan polisi, dan diangkut ke mobil bak terbuka milik Satlantas Polresta Mamuju.
Kapolresta Mamuju Kombes Pol Iskandar, melalui Kasat Lantas Iptu Junaid mengatakan, giat Blue Light Patrol dalam Kota Mamuju, mengantisipasi adanya gangguan kamtibmas dan kamseltibcar lantas. Dalam giat tersebut ditemukan anak-anak muda yang sedang melakukan aksi balap liar di jalan alteri kota mamuju
"Tindakan yang di ambil membubarkan dan mengamankan kendaraan yang terlibat giat tersebut karena meresahkan pengguna jalan lainnya dan membahayakan bagi adek-adek kita yang melakukan aksi balap liar di jalan alteri Mamuju,"Ujarnya. Kamis (9/2/2023).
Saat ini kata Junaid, Satlantas Polresta Mamuju sedang melaksanakan Operasi kepolisian Keselamatan marano yang dimulai 7 hingga 20 Februari 2023. Dimana sasaran dalam operasi ini akan melakukan penindakan terhadap 8 pelanggaran lalu lintas.
Pertama pengemudi kendaraan bermotor yang masih di bawah umur. Kedua berboncengan lebih dari dua orang, kemudian ketiga tidak menggunakan helm SNI.
Keempat mengemudikan kendaraan bermotor dalam pengaruh alkohol. Kelima pengemudi kendaraan bermotor yang tidak menggunakan sabuk pengaman atau safety belt. Keenam pengemudi kendaraan bermotor yang menggunakan telepon seluler dan Ketujuh knalpot tidak standar pabrik, dan terakhir TNKB tidak sesuai aturan
"Operasi Keselamatan Marano 2023 merupakan menjadi salah satu kegiatan yang dilaksanakan oleh Polresta mamuju,"Ungkap Kasat Lantas Polresta Mamuju Iptu Junaid.
Editor : A. Rudi Fathir