Basarnas Mamuju Cari Warga Terseret Arus Sungai di Majene

Gidion Pasande
Foto: Tim SAR Gabungan Basarnas Mamuju Tengah Mencari korban terseret arus sungai di Majene

MAJENE, iNewsMamuju.id -- Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Mamuju menerima menerima laporan dari warga tentang adanya orang hilang terseret arus Sungai di Desa Paminggalang, Kecamatan Sendana Kabupaten Majene, Sulawesi Barat (Sulbar), Kamis (16/11/2022).

Setelah menerima laporan, tanpa mengulur waktu Basarnas Mamuju menurunkan Tim untuk melakukan pencarian melalui Operasi SAR. 

Dalam keterangan yang diterima, Kepala Kantor Basarnas Mamuju, Muhammad Arif Anwar mengatakan Tim menempuh kurang lebih 2 jam perjalanan menuju titik lokasi musibah terjadi. 

"Dengan menggunakan 1 unit Rubber Boat Tim SAR Gabungan memulai operasi SAR," kata Arif.

Diketahui korban yang bernama Bahtiar (22 ) hilang di sungai saat sedang berjalan ditepian sungai dan terpeleset dan hanyut terbawa arus sungai yang cukup deras. 

Hingga waktu sore, hari pertama pencarian masih belum ada tanda- tanda korban ditemukan. 

"Maka pencarian akan dilanjutkan esok hari," pungkas Kakansar Mamuju.

​​​​​​

Editor : A. Rudi Fathir

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network