BPOM Mamuju Uji Sample Jajanan Takjil di Pasar Ramadhan Topoyo

Hamzah Ancha
Petugas BPOM Mamuju sedang melakukan uji takjil di Pasar Ramadhan Topoyo. Foto: Ancha

MATENG, iNewsMamuju.id - Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar), melakukan uji lab jajanan takjil di Pasar Ramadan di Topoyo. Selasa (11/4/2023). 

BPOM Mamuju memeriksa sampel sebanyak 21 jenis takjil yang ada di Pasar Ramadhan Topoyo, tepatnya depan masjid Nurul Hidayah Topoyo, Desa Topoyo, Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng). 

Dari hasil pemeriksaan yang dilakukan BPOM tersebut, tidak ditemukan makanan yang mengandung bahan zat kimia berbahaya atau sapyer.

Dari 21 jenis makanan takjil yang diperiksa telah dinyatakan layak komsumsi dan tanpa ada indikasi menggunakan bahan yang berbaha. 

Kadis Kesehatan Mamuju Tengah, Setya Bero mengungkapkan, kegiatan yang dilakukan tersebut merupakan, kegiatan kolaborasi antara BPOM Mamuju bersama Dinkes Mamuju Tenga

"Ini memang sudah tugas pokok secara rutin dilakukan oleh teman teman BPOM untuk melakukan pemeriksaan pangan terkhusus di bulan ramadan ini," ungkapnya saat di temui di lokasi pemeriksaan.

"Dari 21 jenis itu alhamdulillah semua hasilnya negatif, ini berdasarkan pemeriksaan teman - teman BPOM," Tuturnya.

Ia menjelaskan, tujuan dari pada kegiatan tersebut merupakan perhatian pemerintah agar masyarakat tidak mengkomsumsi makanan yang tidak layak.

"Dengan hasil ini, semoga umat muslim yang membeli makanan takjil disini, menjadi penambah sehat buat masyarakat, dan menjadi vitamin saat berbuka puasa," pungkasnya.

Editor : Lukman Rahim

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network