Dinsos Pasangkayu dan Kapolsek Sarudu Berikan Bantuan Sembako ke Bocah Pengidap Gizi Buruk

Roy Mustari
Nasrul Umar Warga Dusun Masabo Menerima Bantuan Sembako dari Kapolsek Sarudu dan Dinsos Paangkayu.(Foto: iNewsmamuju.id/Roy Mustari)

PASANGKAYU, iNewsMamuju.id - Kapolsek Sarudu bersama Dinas Sosial (Dinsos) Pasangkayu kembali menyambangi warga Dusun Masabo, Desa Benggaulu, Kecamatan Dapurang, Kabupaten Pasangkayu dengan membawakan bantuan sembako, Minggu (6/11/2022).

Kapolsek Sarudu, Ipda Usman mengatakan, kunjungan kami kali ini ke warga Dusun Masabo yaitu untuk memberikan bantuan sembako, sebab melihat kondisi keluarganya sangat membutuhkan perhatian, apalagi anaknya yang bernama Nasrul Umar kita menduga mengalai gizi buruk.

"Kami dari pihak Kapolsek Sarudu juga menyalurkan bantuan sembako kepada warga kurang mampu, karena itu salah satu intruksi dari Kapolri," ucapnya saat didampingi istrinya Arisa.

Saat didampingi oleh Arisa yang mewakili Kepala Bidang (Kabid) Resos dan Staf Sosial Muh Yanuar, Kepala Dinas Sosial (Kadinsos) Pasangkayu Elsi mengatakan, adapun bantuan sembako dari kami berupa makanan ringan, beras, mie dan telur itu kita serahkan kepada keluarga Nasrul.

"Hari ini kami bersama Kapolsek Sarudu menyerahkan bantuan sembako terhadap Nasrul Umar, semoga dapat mengurangi beban mereka," tuturnya.

Elsi menyampaikan, kami juga mengetahui bahwa Nasrul Umar anak pertama dari bersaudara, saat ini dia diduga mengalami gizi buruk dan kulit (Nasrul Umar-red) mirip orang yang terbakar api.

"Memang Nasrul Umar perlu di rawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD), dan biaya akan ditanggung oleh Balai Nipotowe Palu, begitu juga (biaya-red) keluarganya.

Editor : A. Rudi Fathir

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network