Nelayan asal Malunda yang Hilang, Berhasil Ditemukan

Busriadi
Korban telah tiba di rumah di Dusun Toppo Desa Lombong. Foto: Busriadi

MAJENE, iNewsMamuju.id -- Sattar (36) warga Dusun Toppo Desa Lombong Kecamatan Malunda, nelayan diduga hilang di Laut Majene akhirnya berhasil ditemukan.

Korban berhasil ditemukan salah satu nelayan Desa Tubo Sendana, yang sedang melakukan pencarian. 

"Alhamdulillah korban telah ditemukan sekitar pukul 14.00 Wita tadi," kata Muhammad Ali, warga setempat, Ahad (29/1/2023).

Dantim Lapangan Agustang juga menyampaikan bahwa korban telah berhasil ditemukan

" Iya pak infonya sudah di temukan, tapi belum sampai di rumah korban," katanya.

Saat ini korban telah menuju rumah korban di Dusun Toppo Desa Lombong, dengan menggunakan perahu milik nelayan.

"Korban menuju lokasi menggunakan perahu," tambahnya.

Sebelumnya, seorang nelayan atas nama Sattar (36) warga Dusun Toppo Desa Lombong, Kecamatan Malunda kabupaten diduga hilang di laut,  Sabtu (28/1/2023).

Darsia keluarga korban mengatakan, Sattar pergi melaut sekitar pukul 13.00, Sabtu 28 Januari 2023.

"Namun hingga kini belum kembali dari melaut," ucap Darsia, Ahad (29/1/2023).

Editor : A. Rudi Fathir

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network