MAMUJU, iNewsMamuju.id - Komite Olahraga Nasioanl Indonesia (KONI) Sulbar tengah mempersiapka segala keperluan 12 cabang olahraga menghadapi Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh-Sumut 2024 mendatang.
12 Cabor ini berhasil lolos PON Aceh 2024 mendatang diantaranya Gate Ball, Tinju, Soff Tennis, Balap Motor, Balap Sepeda, Karate, Catur, Sepak Bola, Futsal, Taekwondo, Atletik, dan Dayung.
Ketua KONI Sulbar Ali Baal Masdar mengatakan, dengan kerja keras semua pengurus dan cabang olahraga ada peningkatan cabor yang lolos di PON 2024.
“Kita optimis semua cabor yang lolos akan bekerja keras untuk menghadapi PON 2024 mendatang. Tadi dibahasakan akan memberikan medali untuk Sulbar,” kata Ali Baal, saat jumpa pers di kantor KONI Sulbar, Senin 4 Desember 2023.
Mantan Gubernur Sulbar itu juga menambahkan bahwa dukungan semua elemen masyarakat tentu menjadi bagian kesuksesan cabor yang berhasil lolos ke PON Aceh 2024.
“Ini kita tengah mempersiapkan semua cabor untuk pemusatan latihan atau TC atlet. Tentunya membutuhkan dukungan anggaran dari pemerintah,” ungkap Ali Baal.
Pemusatan latihan bagi cabor akan dilakukan tiga sampai empat bulan jika anggaran mencukupi. Mengingat ada 54 atlet, dan 35 pelatih.
“Kita akan lihat anggarannya nanti berapa diberikan pemerintah. Semoga semua atlet bisa maksimal latihan dan fokus agar bisa tampil maksimal di PON nantinya,” ujarnya.
Saat ini, KONI Sulbar membutuhkan anggaran Rp 7 miliar untuk membiayai pemusahatan latihan dan pemberangkatan ke PON Aceh 2024.
“Kita optimis bisa meningkat medali akan diraih, semoga saja karena sudah ada 12 cabor yang lolos,” paparnya.
Sedangkan, Wakil Ketua KONI Sulbar Syahrir Hamdani mengungkapkan seluruh atlet sebanyak 54 orang merupakan putra-putri daerah.
“Atlet lokal semua dan ini memang komitmen kita agar semua atlet putra daerah semua. Semoga dukungan pemerintah juga cukup memberikan support apalagi ini akan dibawakan atas nama daerah,” ujarnya.
Editor : Zuajie
Artikel Terkait