RS Bhayangkara Mamuju Pastikan Pelayanan Prima, Masyarakat Beri Tanggapan Positif

Redaksi
Tampak depan RS Bhayangkara Mamuju. (FOTO: Zul/iNewsMamuju.id)

MAMUJU, iNewsMamuju.id - Pelayanan di Rumah Sakit (RS) Bhayangkara Hoegeng Iman Santoso, Mamuju, Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Barat (Sulbar), dinilai sangat prima dan mendapat pujian tinggi dari masyarakat setempat.

Tidak hanya itu, lingkungan bersih juga membantu kesembuhan para pasien inap yang dirawat di RS Bhayangkara.

"Kondisi fisik kita juga akan terus lemah kalau tidak didukung sekitar, pelayanan yang baik dan lingkungan bersih membantu kita untuk tidak tertekan dan stress saat dirawat," ungkap Anugerah (25), usai menjalani perawatan di RS Bhayangkara, Jumat (26/4/2024).

Menurut Anugrah, berdasarkan pengalamannya interaksi dan responsivitas tim medis di rumah sakit sangat memuaskan.

“Para perawat sering memeriksa kondisi saya dan langsung merespons cepat saat infus hampir habis atau saya memiliki keluhan,” tuturnya.

Kejutan menyenangkan terjadi ketika Anugrah, yang merupakan pengguna BPJS PBI, mendapatkan kamar VIP ketika kamar kelas III penuh.

“Saya tidak menyangka akan mendapatkan kamar VIP, padahal saya menggunakan BPJS Pemerintah,” kata Anugrah, menyatakan kekagumannya.

Pujian juga ditujukan kepada pimpinan rumah sakit, IPTU dr. Komang Indra Widyantara dan wakilnya, IPTU dr. Andi Iqbal Iskandar, yang dinilai memberikan standar pelayanan kesehatan yang tinggi dan keramahan yang luar biasa.

“Pelayanannya melebihi ekspektasi saya dan sangat profesional,” ujar Anugrah seraya mengucapkan terima kasih.

Editor : Zuajie

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network