Porprov Sulbar Ajang Pembinaan Atlet Lokal

mubarak
Pj Gubernur Sulbar Akmal Malik bersama Bupati Mamuju Siti Sutinah Suhardi saat pembukaan Porprov Sulbar ke IV. Foto: Ist.

MAMUJU, iNewsMamuju.id - Ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke IV Sulbar yang dimulai tanggal 16- 23 Desember menjadi ajang pembinaan atlet lokal Sulbar untuk Pekan Olahraga Nasional (PON) yang digelar Aceh Sumatera Utara (Sumut) 2024 mendatang. 

Hal ini diungkapkan Pj Gubernur Sulbar Akmal Malik. Menurutnya seluruh Kabupaten di Sulbar telah bekerja keras mempersiapkan atlet dalam memeriahkan Porprov Sulbar untuk persiapan PON Aceh.

"Pemerintah akan senantiasa mendukung agar pembinaan atlet lokal bisa dimaksimalkan," ujar Akmal Malik 

Sementara itu, sebagai tuan rumah penyelenggaraan Porprov, Bupati Mamuju Sutinah Suhardi meberi apresiasi seluruh pemerintah kabupaten, kolaborasi antara KONI dan KONI se -Sulbar, serta dukungan dari berbagai pihak. 

"Dengan kekompakan maka hari ini kita sampai pada pembukaan pekan olahraga provinsi yang diikuti seluruh kabupaten di Sulbar," ujar Sutinah. 

Sutinah berharap ajang Porprov menjadi ajang kompetisi dan menjadi cikal bakal munculnya atlet yang membawa kita ke tingkat lebih tinggi. 

"Kedepankan nilai nilai sportifitas sehingga menghasilkan atlet yang berkualitas dan keren," pungkasnya. 

Ketua Umum KONI Sulbar, Ali Baal Masdar menjelaskan, Porprov adalah event yang dilaksanakan empat tahun sekali, tujuannya untuk meningkatkan prestasi atlet serta pembinaan prestasi olahraga di Sulbar sehingga menghalikan output yang lebih baik. 

"Saya berharap Porprov kali ini dapat sukses prestasi dan sukses pemberdayaan agar PON Aceh nantinya kita bersama bisa menambah medali," kata Ali Baal Masdar.

Editor : Adriansyah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network