Begini Komitmen Kasi Pidsus Kejari Pasangkayu Jalankan Tugas dan Jaga Kemitraan

Edison S
Kasi pidsus kejari Pasangkayu Samuel. Foto: iNewsMamuju/Edison S

PASANGKAYU, iNewsMamuju.id - Kepala Seksi (Kasi) Pidana Khusus (Pidsus) Kejaksaan Negeri (Kejari) Pasangkayu, Kabupaten Pasangkayu, Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar), Samuel berkomitmen menjalankan tugas dengan mengedepankan prinsip bekerja maksimal dalam menjalankan kinerja sesuai tupoksinya.

"Tetap berpegang teguh terhadap aturan yang ada demi mengawal penggunaan uang Negara," ungkap Samuel saat bincang-bincang bersama awak media ini. Selasa (10/10/2023).

Samuel juga mengungkapkan, selain berkomitmen dalam bekerja, ia juga berkomitmen menjaga kemitraan khususnya bersama insan pers.

"Kemitraan dengan insan pers sangat perlu, dan bagi saya perlunya menjaga silaturahmi serta saling tukar informasi bersama insan pers, karena bagi saya pers merupakan lumbung informasi terlebih sebagai mitra pengawasan," ucapnya. 

Editor : Lukman Rahim

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network